no-style

Kades Karang Satria inginkan adanya Pembangunan Pelebaran dan Penambahan Akses Jalan

, 1/07/2023 WIB Last Updated 2024-01-12T07:27:10Z

 


Kabupaten Bekasi - Pemerintah Desa (Pemdes) Karang Satria, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Desa, bertempat di Aula Kantor Desa Karang Satria, pada Selasa pagi (3/01/2023).


Kepala Desa Karang Satria, Kecamatan Tambun Utara H. Zaenudin Resan mengatakan, masih banyak infrastruktur jalan yang ada di wilayah Desa Karang Satria yang harus segera dibangun oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi.


Menurut H. Zaenudin Resan, banyak infrastruktur jalan di wilayah tugasnya itu yang harus segera dibangun, di antaranya pelebaran jalan dan penambahan akses jalan di wilayah Karang Satria Raya. 

 

Masih kata Zaenudin, saat ini ada beberapa akses jalan jalan tersebut harus dilebarkan beriringan dengan pembangunan drainase saluran air serta pembangunan Jalan lingkungan sekitar karang Satria


"Ada lahan untuk dapat di perbaiki pembangunan jalan tersebut merupakan fasos fasum,  sehingga Pemkab Bekasi tidak perlu lagi mengeluarkan anggaran untuk pembebasan lahan," bebernya.


Zaenudin menambahkan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak Bidang Jalan dan Jembatan pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Bekasi untuk pelebaran jalan tersebut.


Menurutnya, akses jalan yang harus dibangun namun  tidak membebaskan lahan yakni akses di Perumaham Taman Alamanda sampai Mutiara Gading. 


"Dulunya, sudah ada site plan pembangunan jalan lingkar utara, tapi tidak berlanjut. Lahan Itu adalah fasos fasum yang dulu sudah dialokasikan untuk jalan lingkar utara. Kalau akses itu dibangun, maka bisa mengurai kemacetan dan bebas banjir," jelasnya

 

Pihaknya sudah mengusulkan pelebaran jalan dan penambahan akses jalan tersebut melalui musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tahun anggaran 2021 tingkat Kecamatan Tambun Utara.


"Semuanya itu sudah kita usulkan pada kegiatan rapat RT maupun RW ," pungkasnya.



( Red )

Komentar

Tampilkan

  • Kades Karang Satria inginkan adanya Pembangunan Pelebaran dan Penambahan Akses Jalan
  • 0

Kabupaten